Peta Kuliner Bogor


Lihat Peta Kuliner Bogor di peta yang lebih besar

Senin, 13 Agustus 2012

Kuliner Kota Bogor - Pantasteik, Botani Square

Wisata Kuliner #5

Botani Square 2nd Floor
Jl Raya Pajajaran no 69-71
bogor, Jawa Barat

Lokasi ini strategis dari arah keluar pintu tol Baranang Siang. Tinggal ambil arah ke kanan, lalu ambil jalan berputar ke Tugu Kujang, lalu tinggal menyebrang masuk ke Botani Square. Restoran ini pun terletak di lantai kedua. Bagi para kuliners pencinta steak maupun pasta, ini bisa jadi salah satu tempat makan yang dikunjungi karena rasa dari makanan, dan tempat yang nyaman.

Pertama saya kesini, saya langsung memilih menu Noddle Tom Yam Soup.


Rasa asam, pedas, dan segarnya itu membuat menu ini pas untuk hidangan bagi yang gak mau makan makanan berat (baca:nasi). Seafood nya pun terdiri dari cumi-cumi, gurita, dan udang. Ada jamur shitake, tambahan daun bawang, sedikit jagung, dan tentunya mie.

Lalu, ini adalah Tenderloin Steak Barbecue Sauce. Keempukan daging membuat bumbu Barbecue meresap. Rasanya pas. Fried fries sebagai pelengkap dari menu ini.

Dan yang terakhir, disini juga menyajikan menu Fried Rice, salah satunya Tuna Fried Rice. Fried Rice ini disajikan dalam piring besar yang didalamnya terdapat 2 scoop Tuna Fried Rice yang dilapisi dengan renyahnya Tortilla. Ditambah rebusan telur dan acar sebagai pelengkapnya. Menu ini salah satu menu andalan di restoran ini.

Untuk harga di restoran ini variatif. Dimulai dari kisaran Rp 45.000-80.000. Hargapun tentunya belum termasuk tax & service 15%.

0 komentar:

Posting Komentar